Pasang Iklan Disini
Pasang Iklan Disini
Papua Pegunungan

DWP Papua Pegunungan Kukuhkan Tambahan Pengurus dari 7 OPD

290
×

DWP Papua Pegunungan Kukuhkan Tambahan Pengurus dari 7 OPD

Sebarkan artikel ini
Pengukuhan pengurus DWP Papua Pegunungan

Jayawijaya, KV Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Papua Pegunungan kembali mengukuhkan pengurus tambahan dari tujuh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Unsur Pelaksana.

Kegiatan ini digelar di Hotel Baliem Pilamo, Wamena, pada hari Selasa, (21/10/2025).

Dalam Sambutanya, Ketua DWP Provinsi Papua Pegunungan Ny.Sisilia W.Siep menegaskan komitmennya untuk menjadi mitra strategis pemerintah dan agen pembaharu pembangunan.

“Pengukuhan ini terasa istimewa karena menandai kepemimpinan definitif di Provinsi Papua Pegunungan, melengkapi total 15 OPD yang kini telah memiliki organisasi DWP yang sah,”katanya.

Foto bersama DWP Papua Pegunungan

Ketua DWP Ny. Sisilia W. Siep juga menyampaikan rasa syukur dan apresiasi yang tinggi kepada Kepala-Kepala OPD atas dukungan penuh mereka.

“Pengukuhan Pengurus DWP hari ini adalah spesial karena DWP 7  unsur pelaksana telah ada dalam kepemimpinan definitif di Provinsi Papua Pegunungan. Ini menjadi gambaran adanya koordinasi dan kerjasama yang baik,” ujar Ny. Sisilia.

Ia berharap  para pengurus yang baru dikukuhkan untuk tidak menjadikan acara ini sekadar seremonial belaka.

“Mari menyadari dan menjadikan pengukuhan hari ini bukan sebagai seremonial saja, tetapi menjadi dasar bagi Ibu-ibu sekalian mulai bekerja dan berkarya memajukan organisasi DWP,” tegasnya.

Ia mengajak seluruh anggota untuk menjaga sinergitas yang kuat dengan Pemerintah, Organisasi Wanita, dan pihak lain. Sinergitas itu sangat penting agar DWP Unsur Pelaksana mendapat dukungan penuh dari Kepala OPD dalam menjalankan program kerja ke depan.

“Dalam kesempatan itu juga, Ny. Sisilia mengingatkan bahwa program kerja DWP akan terfokus pada tiga bidang utama: pendidikan, ekonomi, dan sosial budaya,”jelasnya.

 Selain itu, kata dia,  ada tiga yang menjadi fokus utama pelaksanaan program meliputi:Pengembangan Anggota dan Keluarga,Kemitraan Strategis, dam Bermanfaat bagi Masyarakat

“Hal tersebut tadi untuk mencapai Penguatan Pondasi Transformasi Dharma Wanita Persatuan Menuju Indonesia Emas 2045,” katanya.

Momentum itu juga, Ketua DWP Provinsi Papua Pegunungan juga menyampaikan pesan mendalam bagi para istri ASN yang mungkin hidup terpisah dari suami karena tuntutan tugas. ia berpesan agar, menjaga gaya hidup dalam kesederhanaan.tetap berperan sebagai penolong suami dan aktif dalam organisasi.

“Anggota DWP bukan hanya sebagai objek tetapi juga menjadi subjek dalam pembangunan sehingga organisasi DWP pun menjadi agen pembaharu dalam kemajuan kehidupan kita, maka kita pun menjadi bagian dalam menjaga dan memajukan honai besar kita di Provisi Papua Pegunungan,” tutupnya, (Stefanus Tarsi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *