Example floating
Example floating
REGIONAL

Hari Bersejarah, DPRP Papua Pegunungan Tetapkan Gubernur John Tabo dan Wagub Ones Pahabol

×

Hari Bersejarah, DPRP Papua Pegunungan Tetapkan Gubernur John Tabo dan Wagub Ones Pahabol

Sebarkan artikel ini
Gubernur Papua Pegunungan John Tabo dan Wakil Gubernur Ones Pahabol dalam sidang paripurna DPRP Papua Pegunungan di Wamena, pada Kamis (27/2/2025).
Example 468x60

Wamena, KV- Dewan Perwakilan Rakyat Provinsi Papua Pegunungan dalam rapat paripurna menetapkan John Tabo-Ones Pahabol sebagai gubernur dan wakil gubernur pada Kamis (27/2/2025) sore di Wamena, Jayawijaya.

Penetapan Gubernur Papua Pegunungan Dr John Tabo, SE, M.BA  dan Wakil Gubernur Dr. Ones Pahabol, SE berlangsung di Kantor DPRP Papua Pegunungan.

Example 300x600

John Tabo dan Ones Pahabol dalam Pilgub Papua Pegunungan 2024 meraih suara terbanyak yakni, 720.925 atau 56,09 persen dari suara sah.

Gubernur John Tabo dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada DPRP Papua Pegunungan yang telah melaksanakan rapat paripurna penetapan kepala daerah untuk pertama kali dengan lancar.

Gubernur Papua Pegunungan John Tabo dalam sidang paripurna DPRP Papua Pegunungan di Wamena, pada Kamis (27/2/2025).

Ia berharap adanya sinergitas antara Pemprov dan DPRP Papua Pegunungan dalam membangun honai besar ini. Sebab, pemerintah daerah adalah bersatunya kepala daerah beserta jajarannya dan DPRP.

“Saya sangat bangga melihat anggota DPRP Papua yang tampil gagah dalam sidang rapat paripurna hari ini.  Kami berdua juga memulai karir sebagai anggota DPRD,” ungkap John.

Ia pun menyampaikan terima kasih bagi Velix Wanggai yang telah melaksanakan tugas pemerintahan sebagai Penjabat Gubernur Papua Pegunungan beserta jajaran dengan baik.

Wakil Gubernur Papua Pegunungan Ones Pahabol dalam sidang paripurna DPRP Papua Pegunungan di Wamena, pada Kamis (27/2/2025).

Tak ketinggalan pula, John juga menyampaikan terima kasih kepada Forkompinda, MRP, penyelenggara pemilu dan terutama masyarakat Papua Pegunungan.

“Berkat sinergitas semua pihak, kita dapat menyelenggarakan Pilgub Papua Pegunungan sebagai pesta demokrasi yang penuh kasih dan sejuk,” tambahnya.

Hari bersejarah

Sementara itu, Ketua DPRP Papua Pegunungan Yos Elopere dalam sambutannya mengatakan, Kamis ini adalah hari bersejarah bagi masyarakat Papua Pegunungan.

Ketua DPRP Papua Pegunungan Yos Elopere memberikan sambutan dalam sidang paripurna DPRP Papua Pegunungan penetapan gubernur dan wakil gubernur di Wamena, pada Kamis (27/2/2025).

Ia menuturkan, untuk pertama kalinya Papua Pegunungan resmi memiliki seorang gubernur dan wakil gubernur.

Ia menyatakan Mahkamah Konstitusi telah menolak putusan pemohon dalam sengketa Pilgub Papua Pegunungan. Putusan ini bersifat final dan mengikat.

“Saya mengajak semua masyarakat yang tinggal di lembah hingga gunung menerima dan menghormati putusan MK. Kemenangan ini bukanlah kemenangan tim sukses dan simpatisan namun masyarakat,” tuturnya.

 

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *