Example floating
Example floating
Papua Pegunungan

Musrenbang Papua Pegunungan, Jhon Tabo: Ada 4 Fokus Utama Pembangunan

×

Musrenbang Papua Pegunungan, Jhon Tabo: Ada 4 Fokus Utama Pembangunan

Sebarkan artikel ini
Foto bersama Gubernur Papua Pegunungan, DR.HC Jhon Tabo, SE.,M.B.A bersama Para Bupati 8 Kabupaten pada Musrembang Otsus Provinsi Papua Pegunungan Tahun 2026. Acara ini berlangsung di Hotel Baliem Pilamo Hotel pada Selasa, (6/5/2025).
Example 468x60

Wamena, KV – Gubernur Papua Pegunungan, John Tabo menegaskan pihaknya fokus pada empat sektor pembangunan utama dalam Musrenbang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan) Provinsi Papua Pegunungan Tahun 2026.

Kegiatan Musrenbang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2026, dan Musrenbang Otsus Provinsi Papua Pegunungan Tahun 2026. Acara ini berlangsung di Hotel Baliem Pilamo Hotel pada Selasa, (6/5/2025).

Example 300x600

Tujuan dari musrenbang ini adalah menyampaikan program proritas pembangunan, dimana dengan mengusung tema Pembangunan Papua Pegunungan Tahun 2026 sebagai salah satu panduan  dalam menyamatkan persepsi dan pemahaman bersama tentang pedoman pembangunan.

Gubernur Papua Pegunungan, DR.HC John Tabo, SE., M.B.A.

Pada kesempatan ini Gubernur John Tabo memaparkan fokus kebijakan melalui 4 sektor pembangunan utama, yaitu infrastruktur, pendidikan, kesehatan, dan pertumbuhan ekonomi rakyat.

Dari ke-4 poin ini, gubernur dan wakil gubernur meletakkan fondasi pembangunan dengan dasar kebenaran.

“Hal ini bertujuan memastikan semua kebijakan pembangunan berdasarkan pada prinsip kebenaran dan keadilan,” ujar John Tabo.

Ia menuturkan, visi dan misi pembangunan Papua Pegunungan berlandaskan 3 tungku yakni adat, agama dan pemerintah.

“Tiga tungku ini menjadi pilar utama untuk meletakan dasar pembangunan dari awal dalam kepemimpinan kami, ” tambahnya.

John menjelaskan terkait dengan fokus pertama, pembangunan infrastruktur salah satu program prioritas pembangunan tata ruang kota provinsi di Ibu kota Kabupaten Jayawijaya.

“Fokus ke-2  adalah mempersiapkan SDM yang unggul dan jaminan Kesehatan rakyat yang tidak mampu,” kata John Tabo

Pola asrama

Ia menyatakan dalam rangka mendukung SDM yang baik ini, perlu dengan kebijakan Pendidikan berpola asrama yang baik.

Pola ini lebih memprioritaskan bagi anak-anak yang orang tuanya tidak mampu dengan kebijakan Pendidikan gratis.

“Sementara khusus anaknya yang orangtuanya mampu atau PNS nanti akan disesuaikan dengan regulasi,”ujar John

Selain itu, lanjut John, Fokus utama ke-4  adalah mendukung pertumbuhan ekonomi lokal yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan daya saing masyarakat. terutama UMKM dan masyarakat perkampungan.

ASN dari 8 Kabupaten pada kegiatan Musrembang Otsus Provinsi Papua Pegunungan Tahun 2026. Acara ini berlangsung di Hotel Baliem Pilamo Hotel pada Selasa, (6/5/2025).

Gubernur Papua Pegunungan, John Tabo, mengharapkan melalui Musrembang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan) ini seluruh Bupati dan Wakil Bupati serta jajarannya di 8 kabupaten bekerja sama yang baik dalam memberikan masukan perencanaan daerah masing-masing.

“Kami berharap agar Bupati dan Wakil Bupati serta jajarannya dapat bekerja sama menyusun perencanaan daerah masing-masing yang selaras dengan kebijakan pusat, provinsi, dan kabupaten masing-masing,” kata Gubernur John Tabo.

Ia berharap, pembangunan di Papua Pegunungan dapat berjalan dengan baik dan terarah serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Papua Pegunungan. (Stefanus Tarsi)

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *