Example floating
Example floating
NEWSPOLITIKUncategorized

Pansel Umumkan 18 Nama Calon Anggota DPR Papua Barat Daya

×

Pansel Umumkan 18 Nama Calon Anggota DPR Papua Barat Daya

Sebarkan artikel ini
Panitia Seleksi Provinsi Papua Barat Daya mengumumkan 18 nama calon anggota DPR Papua Barat Daya pada Jumat (31/1/2025).
Example 468x60

Sorong, KV- Panitia Seleksi Provinsi Papua Barat Daya mengumumkan 18 nama yang lulus sebagai calon anggota DPR Provinsi Papua Barat Daya pada Jumat (31/1/2025). Pengumuman ini setelah melewati tahapan seleksi yang cukup panjang.

Ketua Pansel Provinsi Papua Barat Daya, George Yarangga memaparkan, 18 calon anggota DPR Papua Barat Daya yang lulus setelah melalui tahapan seleksi test tertulis, penulisan makalah, pemaparan makalah, wawancara, serta tes kesehatan dan kejiwaan.

Example 300x600

Adapun hasil Seleksi sebagaimana telah dituangkan dalam Berita Acara Rapat
Pleno Panitia Seleksi Provinsi Papua Barat Daya Nomor : 06/PANSELDPRPBD/BA/I/2025 tentang Penetapan Penilaian Hasil Seleksi Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Papua Barat Daya Melalui Mekanisme Pengangkatan.

Rapat Panitia Seleksi Provinsi Papua Barat untuk menentukan nama calon anggota DPR Papua Barat Daya.

Berikut ini daftar nama-nama calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat Papua Barat Daya melalui mekanisme pengangkatan masa jabatan 2024-2029.

Daerah Pengangkatan Kota Sorong :
1. Efraim Malibela
2. Matias Fredrik Komegi
3. Selviana Kalami
4. Yermia Osok

Daerah Pengangkatan Kabupaten Sorong
1. Barnike Susana Kalami
2. Cartenz I O Melibela
3. Lewi Sadrafle
4. Kefas Kalasuat

Daerah Pengangkatan Kabupaten Raja Ampat :
1. Frengky Umpain
2. Muhidin Umalelen
3. Roberth George Wanma
4. Yulianus thebu

Daerah pengangkatan Kabupaten Sorong Selatan
1. George Karel Dedaida
2. Yopi Seflembolo

Daerah pengangkatan Kabupaten Maybrat
1. Elimas Bosawet
2. Maria Jitmau

Daerah pengangkatan Kabupaten Tambrauw
1. Simon Petruz Baru
2. Yermias Y Sedik

Selanjutnya para calon anggota DPRP melalui mekanisme pengangkatan yang telah dinyatakan memenuhi persyaratan selanjutnya akan mengikuti penilaian rekam jejak kembali untuk menentukan kelayakannya dalam pengisian anggota DPRP Papua Barat Daya.

“Kami sudah mengumumkan 18 nama tersebut sesuai hasil tes dengan beberapa tahapan. Nantinya hasil keputusan akan diumukan pada tanggal 7 Februari 2025” ungkap George.

Example 300250
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *