Wamena, KV- Para bintara remaja Angkatan 51 dan 52 menjalani masa orientasi tradisi pengenalan lingkungan yang dilaksanakan di Polres Jayawijaya, Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Papua Pegunungan, Sabtu (4/1/2025) pagi.
Kegiatan ini dimulai dengan upacara yang dipimpin langsung oleh Wakapolres Jayawijaya Kompol I Wayan Laba, S.H. Upacara dikuti pula oleh seluruh personel Polres Jayawijaya.
Dalam amanat Kapolres Jayawijaya yang dibacakan oleh Wakapolres, Kompol Wayan menyatakan orientasi yang dilaksanakan pada Sabtu ini untuk membangkitkan jiwa korsa serta semangat kebersamaan antar teman seangkatan.
Ia pun menegaskan, kegiatan ini dalam rangka mempererat hubungan antar junior dan senior serta dalam rangka orientasi wilayah. Harapannya agar para bintara remaja dapat mengenali wilayah tugas kita dengan sebaik-baiknya.
“Kenali daerah sekitar yang akan kita lalui. Saya Perintahkan kepada panitia agar dapat memperkenalkan instansi-instansi menjadi mitra Polres Jayawijaya dalam pelaksanaan tugas,” tegasnya.
Wayan berharap, para bintara remaja dapat segera beradaptasi dan memahami kondisi wilayah hukum Polres Jayawijaya, khususnya lingkungan sekitar kota Wamena. Tujuannya agar para bintara remaja optimal dalam pelaksanaan tugas-tugas kepolisian di masa sekarang dan yang akan datang.
Ia pun berpesan kepada personil yang mengikuti kegiatan ini dengan penuh semangat dan berdedikasi yang tinggi. Hal ini agar para bintara tidak merasa dongkol atau enggan mengikuti semua kegiatan direncanakan oleh panitia.
“Kepada panitia agar memperhatikan keselamatan personil yang mengikuti pembinaan. Semoga kegiatan ini bermanfaat dan memberikan edukasi kepada personil, ” harapnya.
Di akhir kegiatan dilaksanakan pula penyematan baret kepada para bintara remaja. Penyematan baret bermakna para bintara secara resmi diterima di Polres Jayawijaya. (Redaksi KV)