Wamena, KV- Bupati Jayawijaya Atenius Murib resmi menetapkan belasan pelaksana tugas pimpinan OPD di Pemkab Jayawijaya pada Jumat (2/5/2025).
Bupati Atenius Murib secara langsung menyerahkan Surat Keputusan kepada belasan Plt Kepala OPD ini di ruang kerjanya.
Wakil Bupati Ronny Elopere dan Sekda Thonny M Mayor turut hadir saat Bupati Atenius menyerahkan SK di ruangan tersebut.
Penyerahan SK ini sebagai wujud nyata untuk mendukung program kerja Pemkab Jayawijaya di bawah kepemimpinan Bupati Atenius Murib dan Wabup Ronny Elopere.
Berikut ini daftar nama Plt kepala OPD di Pemkab Jayawijaya
- Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jayawijaya Kaleb Asso, S.Pd
- Plt Kepala Dinas Kesehatan Kab Jayawijaya Lesman Tabuni, S.KM, M.M
- Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Jayawijaya Markus Kenelak, S.Pd. M.Si
- Plt Kepala Dinas Tenaga Kerja, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Jayawijaya, Isak Hubi Huby, S.Sos. MM
- Plt Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman Kabupaten Jayawijaya Amsal Wamu, S.Sos
- Plt Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda Kabupaten Jayawijaya Yaiper Gombo, S.Pd
- Plt Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Jayawijaya Liberius Mabel, S.Sos
- Plt Kepala Sosial Kabupaten Jayawijaya Simon Kalolik, S.Pd
- Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Jayawijaya Estepanus Lolo Kassa, SE
- Plt Dinas Perikanan Kabupaten Jayawijaya Yusup Wetipo, SH
- Plt. Kepala Dinas Penaman Modal Koperasi dan Pelayanan terpadu Satu Pintu Kabupaten Jayawijaya Demianus Matuan, S.Pd
Plt Kepala Badan Kepegawaian Daerah, dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Jayawijaya : Bp. Pius Wetipo, ST, M.AP.
Jabatan lainnya
Selain itu, Bupati Atenius juga menunjuk sejumlah pimpinan, kabag dan staf ahli. Berikut ini daftarnya
- Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Jayawijaya dr. Charles Christian Ratulangi, S.p.oG
- Staf Ahli Bidang Pembangunan, Perekonomian Dan Keuangan Ludya Eureke Logo S.STP, M.Si
- Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan Dan Sdm Pada Sekretariat Tenus Gombo, S.Pd. M.Pd
- Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Hironimus E. Huby, S.Sos
- Kepala Bagian Pemerintahan Patris Wikibai, S.Sos
- Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Tinus Wuka, ST
- Kepala Bagian Keuangan Sekretariat Daerah Ade Marnikson Akwilah Murib, S.STP
Bupati Atenius seusai penyerahan SK berharap para Plt kepala OPD dapat melaksanakan tugasnya dengan maksimal demi terwujudnya Jayawijaya yang lebih baik dalam pelayanan dasar.
“Saya berharap para pejabat yang telah ditunjuk dapat melaksanakan tugas sesuai bidangnya. Hal ini demi memberikan pelayanan yang baik bagi masyarakat, ” tuturnya. (Stefanus Tarsi).